Mantapkan Pengamanan Pilbup 2020, Satlinmas Puring Gelar Apel Kesiapsiagaan

KEBUMENKAB.GO.ID - Menghadapi pelaksanaan Pemilihan umum Bupati Kebumen 2020 yang akan dilaksanakan pada 9 Desember 2020, Satlinmas terus melaksanakan persiapan pengamanan. Seperti diketahui, Pilkada Kebumen 2020 diadakan dalam rangka memilih Bupati dan Wakil Bupati Kebumen periode 2021 - 2026

Pemilihan Bupati Kebumen 2020 hanya diikuti oleh satu kandidat pasangan calon, yaitu: Arif Sugiyanto dan Ristawati Purwaningsih yang didukung oleh sembilan partai politik.

Untuk memastikan penyelenggaraan Pilbup di Kebumen berlangsung aman dan lancar, anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) di setiap Kecamatan melakukan persiapaan peningkatan kesiapsiagaan.

Salah satunya satlinmas Kecamatan Poncowarno, yang melaksanakan Operasi Gelar Pasukan Pengamanan di Halaman Kantor Kecamatan Poncowarno, pada Selasa lalu (13/10/2020). Kemudian Satlinmas Kecamatan Puring yang juga menggelar kegiatan serupa, Kamis ini (15/10). 

Apel Gelar Pasukan Linmas diikuti unsur Polsek, Posramil, Linmas PPK, PPS dan TPS se-Kecamatan Poncowarno. Hadir pula anggota forum pimpinan Kecamatan, Kapolsek, anggota Posramil beserta aparat lainnya. 

Melalui apel gelar pasukan ini diharapkan satlinmas akan semakin mantap dan menjadi lebih baik dalam menjalankan tugas tanggung jawabnya dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban. (bakohms/dp)