Bantuan Permodalan Untuk Pokdakan dan KTT Semakin Berkembang

KEBUMENKAB.GO.ID - Untuk memberdayakan kelompok pembudidaya ikan maupun kelompok tani ternak di Desa Purwosari  Kecamatan Puring, Kades Purwosari Sulehudin memanfaatkan Dana Desa tahun 2019 sebagai bantuan permodalan kelompok. Bantuan sebesar 100 juta rupiah diberikan untuk 5 (lima) kelompok yaitu 4 (empat) kelompok budidaya perikanan (Pokdakan)  dan 1 (satu) kelompok Tani Ternak (TT).

 

Bantuan tersebut sangat dirasakan manfaatnya oleh para penerima, diantaranya Pokdakan Mina Barokah. Dengan bantuan permodalan tersebut, kini Pokdakan Mina Barokah sudah bisa memiliki 6 (enam) kotak kolam terpal dengan ukuran 5x 6 meter. Bahkan menurut Ketua Pokdakan Mina Barokah Ahmad Sofyan yang ditemui Rabu (08/07), kini dengan usaha pembesaran lele 6 (enam) kolam tersebut sudah bisa mengahasilkan lele siap panen dengan omset 16 juta per bulan.

 

Hal serupa juga dirasakan oleh Kelompok Tani Ternak (KTT) Ngudi Rejeki. Menurut pengurus KTT Nur Sasmito, awal mulanya KTT Ngudi Rejeki dengan 20 orang anggotanya mengalami kendala permodalan, setelah mendapatkan bantuan mereka memanfaatkan modal tersebut  untuk membeli anakan sapi guna dibesarkan. Kini di kandang milik KTT Ngudi Rejeki mereka telah memiliki 3 ekor sapi yang siap dijual untuk bibit.

 

Adanya bantuan permodalan untuk pemberdayaan kelompok dari Dana Desa sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Berkat bantuan tersebut baik Pokdakan maupun KTT bisa mengembangkan usaha mereka. (tnc)

pokdakan.jpg