Hasil Rapid Test di 4 Lokasi Pasar Tradisional, 1 Warga Dinyatakan Reaktif.
KEBUMENKAB.GO.ID - Tidak membutuhkan waktu lama, hasil dari pelaksanaan Rapid Test Massal di empat Pasar Tradisional, Kamis (28/5) telah diterima. Hasilnya, 1 (satu) orang warga dinyatakan reaktif. Warga tersebut merupakan salah satu dari pengunjung di Pasar Rowokele.
Setelah dinyatakan reaktif, yang bersangkutan pun langsung diminta untuk melakukan karantina mandiri dan akan dilakukan swab test melalui uji Polymerase Chain Reaction (PCR) di laboratorium.
"Rapid Test adalah test cepat, hasilnya antara reaktif atau tidak," jelas Bupati.
Tak pengunjung dan pedagang pasar, rapid test juga diikuti oleh kepala desa dan lurah di Kabupaten Kebumen. Seperti di Kecamatan Gombong, 12 (dua belas) kepala desa serta 2 (dua) kepala kelurahan bersama relawan Covid-19, mengikut tes cepat di Kantor Kecamatan setempat. Hasilnya menunjukkan seluruhnya non reaktif (NR) COVID-19. (dp)