POPDA : 12 TIM Beradu dalam Cabang Sepak Takraw SD/MI

KEBUMENKAB.GO.ID- Masih dari gelaran POPDA Kabupaten Kebumen, Selasa (4/1/2020), dipertandingkan Cabang Olahraga Sepak takraw putri tingkat SD/MI di GOR Haji Gozali, Selang, Kebumen. Sebanyak 12 tim yang mewakili tiap kecamatan beradu dalam turnamen yang menggunakan sistem gugur tersebut. 

Jalannya turnamen hari ini berlangsung cukup meriah, dimana tiap-tiap tim membawa ratusan suporter yang tak hentinya memberi dukungan dengan berbagai sorakan.

Pada pertandingan pertama antara Kecamatan Sadang melawan kecamatan Kutowinangun berhasil dimenangkan oleh Kutowinangun dan waktu yang bersamaan, Kecamatan Prembun berhasil mengandaskan kecamatan kuwarasan. Sementara pada pertandingan kedua Kecamatan Karanganyar berhasil mengalahkan Ayah serta Klirong berhasil mengalahkan Pejagoan. 

Selanjutnya, Rabu pagi ini (5/1/2020), dilokasi yang sama akan dilaksanakan partai semifinal pada pukul 10.00 WIB dilanjutkan partai final  yang akan dihelat Kamis (6/1/2020).

Menurut Panitia Pelaksana Dwi Aris Prambasto, kejuaraan sepak takraw masih belum begitu banyak oeminat. Harapnnya melalui event POPDA kali ini dapat mencetak bibit-bibit pesepak takrow yang berkualitas yang bisa mengharumkan nama Kebumen.(luk/dp)