Desa Lunas PBB, Tagih Janji Diberi Motor

KEBUMEN  - Sejumlah kepala desa (kades) di Kecamatan Alian menagih janji Pemkab Kebumen yang akan memberi sepeda motor dinas baru.

Salah satunya Kades Tlagawulung, Paerisan Akbar, yang dijanjikan mendapat sepeda motor dinas baru saat desanya lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) pada bulan April lalu.

Paerisan yang juga Ketua PC GP Ansor Kebumen mengungkapkan, janji diberi sepeda motor dinas baru pernah disampaikan langsung oleh Camat Alian ketika desanya melunasi PBB sebesar Rp 26 juta lebih pada bulan April.

"Kami menagih janji karena sampai sekarang belum diberi. Padahal desa lain yang belum lunas PBB, sudah terlebih dahulu diberi sepeda motor dinas baru," ungkap Paerisan, Minggu (25/8/2013) sore.

Janji Pemkab Kebumen ditagih karena sepeda motor dinas sangat diperlukan untuk menunjang tugas dan pelayanan pada masyarakat. Apalagi sejak Juli lalu, sepeda motor dinas yang lama sudah ditarik.

"Dengan tidak ada sepeda motor dinas, jelas sangat mengganggu tugas dan pelayanan kades yang diharuskan siap melayani masyarakat selama 24 jam," tandas Paerisan.

Desakan agar Pemkab Kebumen segera memberi sepeda motor dinas yang baru, juga karena masyarakat mendengar sendiri janji itu saat melunasi PBB. "Kami khawatir jika tidak segera direalisasikan, warga menjadi sulit ditarik PBB-nya," ujar Paerisan.

Di Kecamatan Alian, tidak hanya Tlagawulung yang belum mendapat sepeda motor dinas baru meski sudah lunas PBB. Menurut Paerisan, nasib yang sama dialami sejumlah desa, seperti Desa Jatimulyo, Kalijaya, Kalirancang, dan Surotrunan. (Suk)(KRjogja.com)