Tingkatan Ketrampilan, Warga Pucangan Ambal Berlatih Membatik

KEBUMENKAB.GO.ID - Warga Desa Pucangan, Kecamatan Ambal berlatih membatik. Kegiatan yang diselenggarakan pemerintah kecamatan setempat ini diharapkan bisa menambah ketrampilan. Apalagi di tengah pandemi COVID-19 yang menimbulkan dampak cukup besar bagi perekonomian warga.

Pelatihan yang diikuti 50 peserta baik laki-laki maupun perempuan. dibuka langsung Camat Ambal Edi Purwoko itu berlangsung di salah satu kedai kopi Yuam Coffe yang berada di Desa Pucangan. 

Disampaikan Edi Purwoko, penting bagi warga untuk memiliki ketrampilan. Dan membatik merupakan sebuah ketrampilan yang cukup baik untuk dipelajari.

" Melalui pelatihan ini diharapkan warga bisa mengembangkan ketrampilannya menjadi sesuatu yang bermanfaat, apalagi di masa pandemi," ujar Edi Purwoko

Edi juga berharap  agar seluruh peserta mengikuti pelatihan dengan sebaik mungkin. (bakohms/dp)