Pentasorufan ZIS Tahap IV Tahun 2020
KEBUMENKAB.GO.ID – Baznas Kabupaten Kebumen mentasorufkan Zakat Infaq dan Shodaqoh triwulan empat rayon empat tahun 2020 sejumlah Rp. 1.118.685.600 rupiah. Pentasorufan tahap IV diberikan kepada para penerima dari wilayah Kecamatan Poncowarno, Kutowinangun, Ambal, Mirit, Bonorowo, Prembun dan Padureso.
Plt Ketua Baznas Kabupaten Kebumen drh H Djatmiko menjelaskan pentasorufan diberikan untuk 2072 penerima, yang dibagi menjadi 5 program yakni baznas kebumen sehat, baznas kebumen cerdas, baznas peduli, sabilillah dan kebumen makmur. Sementara terkait para muzakki dan munfiq, Djatmiko menjelaskan zakat yang terkumpul masih didominasi berasal dari para ASN di lingkungan Pemkab Kebumen sebesar 47 persen. Namun zakat pertanian yang dikumpulkan unit pengumpul zakat (UPZ) desa di wilayah Kabupaten Kebumen mulai merangkak naik. Djatmiko menjelaskan potensi zakat pertanian cukup tinggi, untuk itu perlu perjuangan keras untuk menyadarkan masyarakat tentang manfaat zakat.
Pentashorufan zakat infaq sodakoh dilakukan secara simbolis oleh kabag kesra setda kab kebumen Drs Wahib Tamam, MSi mewakili Bupati. Dalam sambutan tertulis Bupati yang dibacakan Kabag Kesra, Bupati menyampaikan harapannya dengan pentashorufan ini dapat mengurangi beban penerima, sehingga mampu survive dan bertahan apalagi di masa-masa pandemi seperti saat ini. Lebih lanjut Bupati terus mengajak seluruh masyarakat untuk terus berbagi, mengembangkan mental kaya, mental bahagia ketika memberi atau berbagi. (nov)